Media Pengembangan Web & App | by APPKEY

Pembuatan AplikasiCross-platformHal-Hal yang Harus Dipertimbangkan Saat Pembuatan Aplikasi

Hal-Hal yang Harus Dipertimbangkan Saat Pembuatan Aplikasi

-

Last Updated on October 26, 2020 by

Pembuatan aplikasi menjadi salah satu kegiatan yang sedang tren di era modern kekinian. Tak sedikit orang yang kini mencoba membuat aplikasi dengan beragam tujuan. Ada yang melakukan pembuatan aplikasi untuk mempermudah sistem kerja di masyarakat, memajukan bisnis dan perusahaan, hingga menjual aplikasi tersebut dan mendapatkan keuntungan.

Aplikasi memang digandrungi oleh masyarakat sebab dapat mempermudah pekerjaan sehari-hari mereka. Ambil contoh sistem pengiriman uang dan pembayaran tagihan. Di zaman dahulu, kita harus repot berbondong-bondong mendatangi bank untuk mengirim uang serta melunasi tagihan bulanan rumah tangga. Untuk aktivitas sesederhana itu saja, kita harus mengeluarkan cukup banyak waktu dan tenaga bukan?

Kini, kehadiran aplikasi menjadi solusi yang mempermudah aktivitas pengiriman uang ataupun pelunasan tagihan. Cukup dengan aplikasi, Anda bisa mengirim uang dan membayar tagihan melalui smartphone atau gadget dan koneksi internet. Sistem yang baru ini menjadikan aktivitas jauh lebih praktis, sederhana, dan cepat.

Kegunaan aplikasi tentunya tak hanya sebatas keperluan transaksi finansial saja. Seiring berjalannya waktu, beragam aplikasi hadir di hampir semua aspek kehidupan masyarakat. Mulai dari aplikasi di bidang kesehatan, pendidikan, komunikasi, hobi, hingga transportasi, semuanya hadir dengan tujuan yang sama yakni mempermudah kehidupan manusia.

Akan tetapi di balik segala kemudahan yang ditawarkan tersebut, terdapat serangkaian proses pembuatan aplikasi yang rumit dan memerlukan beragam pertimbangan. Dari sisi teknologi, aplikasi yang kecil dan ringan ternyata merupakan salah satu produk online yang sangat kompleks sekaligus rumit.

Kerumitan ini muncul tak lain karena tujuan membuat aplikasi adalah untuk menawarkan beragam solusi yang mempermudah pekerjaan manusia. Mulai dari membuat laporan, memproses data, hingga mengevaluasi proses kerja secara efektif, semua dapat diproses oleh 1 aplikasi. Ajaib, bukan?

Jadi, masuk akal jika proses membuat aplikasi tidak dapat dilakukan secara sembarangan. Diperlukan pemikiran dan pertimbangan yang matang jika Anda hendak melakukan pembuatan aplikasi.

Kira-kira, apa sajakah hal-hal penting yang harus Anda pertimbangkan saat melakukan pembuatan aplikasi? Yuk cari tahu jawabannya di pembahasan berikut ini!

Kebutuhan Melahirkan Aplikasi

survei-aplikasi-3

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, ada sejumlah hal yang harus Anda pikirkan matang-matang sebelum akhirnya terjun ke proses pengerjaan aplikasi. Darimana pertimbangan-pertimbangan tersebut bisa Anda temukan? Jawabannya ternyata sangat dekat dengan diri Anda yakni kebutuhan Anda sendiri.

Logikanya, suatu aplikasi lahir karena ada kebutuhan dari Anda ataupun masyarakat untuk mendapatkan bantuan. Seperti pada contoh pengiriman uang pada bagian sebelumnya, aplikasi pengirim uang atau mobile banking lahir karena adanya kebutuhan di masyarakat akan suatu sistem pengiriman uang yang lebih cepat, praktis dan menghemat waktu.

Ambil contoh lain dari pengembangan aplikasi web yang sedang tren di tahun 2020 ini. Aplikasi web mulai marak bermunculan dikarenakan adanya beragam kebutuhan yang mendasarinya, seperti:

Mengurangi Beban Biaya Infrastruktur IT

Mengembangkan aplikasi dapat sangat membebani perusahaan dari segi biaya. Jadi, timbul kebutuhan perusahaan untuk solusi guna menciptakan aplikasi yang tidak terlalu memakan biaya.

Menarik Minat dan Rasa Penasaran Konsumen

Saking banyaknya aplikasi yang bermunculan di masyarakat, rasa penasaran konsumen terhadap aplikasi bisa jadi telah mulai tergerus. Hal ini dikarenakan masyarakat telah terbiasa dengan penggunaan aplikasi. Alhasil muncullah kebutuhan perusahaan untuk berinovasi menciptakan aplikasi dalam versi dan model baru.

Ketidakharusan Untuk Instalasi Pada Perangkat

Ada sebagian konsumen yang merasa kerepotan jika harus terus-terusan memasang aplikasi yang jarang digunakan pada smartphone atau gadget mereka. Konsumen juga cenderung merasa rugi dan “membuang-buang” ruang kapasitas penyimpanan di gadget mereka untuk mempertahankan aplikasi yang jarang dipakai namun masih dibutuhkan.

Kejadian ini pun melahirkan kebutuhan terhadap perusahaan untuk menawarkan solusi agar konsumen bisa tetap menggunakan aplikasi tanpa perlu berulang kali melakukan instal-dan-uninstall aplikasi pada gadget mereka.

Ketiga permasalahan di atas membutuhkan suatu solusi, bukan? Kebutuhan-kebutuhan inilah yang akhirnya melahirkan inovasi aplikasi web yang sedang ramai dikembangkan banyak perusahaan. Sebuah aplikasi web menjadi inovasi baru yang mempermudah kinerja masyarakat sama baiknya dengan aplikasi biasa. Namun lebih hebatnya lagi, aplikasi ini bisa dibuka melalui browser saja sehingga tidak akan memakan banyak ruang di smartphone pengguna.

Selain itu, aplikasi web juga dinilai tidak terlalu membebani dari segi biaya sehingga cocok untuk dikembangkan oleh perusahaan dengan budget terbatas. Kelebihan terakhir, aplikasi web yang merupakan bentuk inovasi baru dapat menarik rasa penasaran dan minat konsumen untuk turut mencoba menggunakan aplikasi web dari perusahaan Anda.

Bagaimana? Sudahkah Anda mulai memiliki gambaran perihal keterkaitan antara kebutuhan dan pertimbangan saat membuat aplikasi? Agar aplikasi Anda memiliki daya guna tepat sasaran, maka pastikan bahwa tujuan pembuatan aplikasi sudah sesuai dengan kebutuhan.

Artikel Terkait  Flutter 2.0 Sudah Rilis! Apa Saja yang Baru?

8 Pertimbangan Penting dalam Pembuatan Aplikasi

pengembangan-aplikasi

Selain faktor kebutuhan dan masalah di masyarakat, ada 8 pertimbangan lain yang tak boleh dilewatkan saat membuat aplikasi. Sudahkah Anda mengetahui kedelapan hal tersebut? Jangan khawatir jika belum. Berikut ini kami akan paparkan 8 pertimbangan penting saat membuat aplikasi. Mari disimak!

Tujuan Aplikasi

Pertimbangan pertama dalam proses pembuatan aplikasi adalah tujuan dari aplikasi tersebut dibuat. Mengapa Anda mau membuat aplikasi tersebut? Apa manfaat dan tujuannya untuk Anda? Siapa saja yang nantinya akan diuntungkan oleh aplikasi buatan Anda? Solusi apa yang aplikasi Anda dapat tawarkan ke pengguna?

Mengetahui tujuan membuat aplikasi juga akan membantu proses kerja Anda dan tim agar senantiasa terarah dan tepat sasaran. Anda pun bisa menggali lebih dalam perihal fitur-fitur aplikasi yang dapat dikembangkan berdasarkan tujuan pembuatan aplikasi.

Bagaimana caranya untuk mengetahui tujuan pasti dari pembuatan aplikasi? Jika Anda masih belum merasa yakin dengan tujuan pembuatan aplikasi, cobalah untuk melakukan riset dan penelitian terlebih dahulu. Lakukan riset khususnya pada kebutuhan masyarakat yang paling berpotensi untuk “ditolong” oleh aplikasi Anda.

Hal ini juga akan menjadi strategi pemasaran aplikasi yang baik nantinya pasca perilisan aplikasi di masyarakat. Masyarakat akan otomatis tertarik mencoba aplikasi yang menawarkan solusi terbaik atas permasalahan yang kerap mereka hadapi dalam aktivitas sehari-hari.

Basis Aplikasi: iOS vs Android?

Pertimbangan selanjutnya adalah menentukan basis aplikasi. Pada basis apa aplikasi Anda hendak dikembangkan? Apakah pada iOS? Ataukah Android? Atau justru membuat untuk kedua versi?

Sebelum benar-benar terjun ke proses membuat aplikasi, pastikan terlebih dahulu pada basis apa aplikasi hendak dibuat. Hal ini nantinya akan memengaruhi teknis keseluruhan proses pembuatan aplikasi, sebab sistem iOS dan Android tentunya berbeda. Setelah memastikan aplikasi berbasis apa yang hendak dikembangkan, kini Anda bisa memastikan teknis pengerjaan aplikasi dilakukan dengan benar dan sesuai. Tujuannya tentu agar aplikasi dapat berjalan dengan baik nantinya.

Multi Device dan Multi User Aplikasi

Saat mengembangkan aplikasi, pikirkan apakah aplikasi Anda dapat dijalankan pada lebih dari satu perangkat dan satu akun? Aspek inilah yang dikenal dengan multi device dan multi user.

Fitur ini mulai banyak diterapkan oleh para pengembang apikasi lantaran sedikitnya orang yang mau melakukan pendaftaran akun secara manual pada aplikasi. Masyarakat lebih suka menggunakan satu akun untuk login akun di sejumlah gadget yang berbeda. Oleh sebab itu, pastikan aplikasi Anda telah didukung oleh kedua fitur ini.

Pastikan bahwa aplikasi Anda tetap mampu bekerja dalam situasi berikut:

  • Pengguna memiliki lebih dari satu akun,
  • Pengguna mengakses akun mereka dari beragam jenis gadget (laptop, smartphone, tablet, komputer) dengan beragam merk
  • Basis sistem pada gadget pengguna yang berbeda-beda, seperti Android, iOS, hingga Windows.

Apakah aplikasi Anda tetap bisa dijalankan pada situasi-situasi tersebut? Apakah tampilan aplikasi bisa tetap konsisten saat muncul di beragam tipe perangkat hardware? Jika hal-hal tersebut masih belum bisa Anda penuhi, Anda akan otomatis kehilangan pengguna.

Sebagai tambahan, buatlah sistem sign up atau registrasi aplikasi yang simpel dan sederhana seperti hanya memasukkan e-mail, nama user dan password. Hindari permintaan untuk memasukkan informasi yang bertele-tele serta tidak relevan ke pengguna seperti tempat tanggal lahir, alamat rumah, nama panggilan masa kecil, zodiak pengguna, dan lainnya. Pengguna bisa langsung merasa malas untuk melanjutkan menggunakan aplikasi jika dari awal mereka sudah disambut dengan hal-hal yang merepotkan.

Artikel Terkait  Manfaat Pengembangan Aplikasi Xamarin Bagi Kelancaran Bisnis Anda

Desain yang Mudah dan Jelas

 

mockup-1

Salah satu keunggulan aplikasi terletak pada desainnya yang mudah dipahami, sederhana dipandang, dan jelas kegunaannya. Sebuah aplikasi yang baik selalu mengedepankan desain yang minimalis, mudah dipakai, dan ikon-ikonnya memiliki daya fungsi yang jelas. Menggunakan pernak-pernik desain yang terlalu banyak serta bertele-tele hanya akan membingungkan pengguna saat mengoperasikan aplikasi. Jadi bukannya merasa terbantu, pengguna justru bisa merasa pusing!

Apakah desain aplikasi Anda sudah dibuat dengan simpel? Lalu, semudah apa pengguna saat menggunakan aplikasi buatan Anda? Sudahkah semua fitur dalam aplikasi memiliki desain ikon yang menggambarkan dengan jelas fungsi mereka masing-masing?

Saat mendesain aplikasi, ingatlah untuk membuat tatanan letak dan ikon aplikasi yang dapat dipahami oleh masyarakat secara umum mengingat aplikasi Anda akan dipasarkan kepada beragam lapisan masyarakat. Pastikan agar semua orang dapat memakai aplikasi Anda, mulai dari para pengguna pemula, orang-orang yang sudah akrab di bidang teknologi, hingga orang tua sekalipun.

Jika Anda kebingungan atau tidak memiliki inspirasi untuk membuat aplikasi, Anda bisa menggunakan metode Amati, Tiru dan Modifikasi alias ATM. Metode ini cukup banyak digunakan oleh para pengembang aplikasi. Amati bagaimana aplikasi milik kompetitor yang sejenis dengan aplikasi Anda didesain. Selanjutnya, cobalah buat versi modifikasi dari tampilan tersebut.

Ukuran Tampilan yang Responsif

Apa itu ukuran tampilan yang responsif? Ukuran yang responsif adalah kemampuan aplikasi untuk muncul dan “menyesuaikan diri” dengan ukuran layar setiap merk gadget. Setiap pengguna tentunya memiliki gadget yang berbeda-beda merk serta ukuran layarnya. Jadi, Anda harus memastikan bahwa aplikasi mampu muncul menyesuaikan dengan tampilan yang dimiliki setiap gadget.

Kemampuan Integrasi Data

Faktor penting lainnya yang harus dipertimbangkan saat mengembangkan aplikasi adalah kemampuan integrasi data penggunaan. Hal ini merupakan kemampuan wajib yang harus dimiliki oleh setiap aplikasi, termasuk aplikasi buatan Anda. Integrasi data sendiri merupakan proses penarikan informasi dari lokasi-lokasi yang berbeda untuk kemudian diproses agar hasilnya dapat dilihat serta dimanfaatkan oleh pengguna.

Biasanya semakin kompleks atau rumit suatu aplikasi, maka proses integrasi data ini akan semakin kompleks dan bisa semakin banyak menemui masalah saat proses penampilan informasi ke pengguna.

Bagaimana cara untuk mengatasi permasalahan ini? Anda harus memahami terlebih dahulu sistem unified view alias pandangan terpadu dari pengguna aplikasi. Kemudian, Anda bisa menganalisis sistem integrasi dengan cara memisahkan dan memeriksa setiap unsur dalam sistem integrasi.

Setelah proses ini dilakukan, Anda akan mendapatkan insight atau gambaran mendalam dari unified view tersebut. Anda juga dapat mengetahui bagaimana sistem nantinya bekerja, disusul dengan letak kelemahan dan kelebihannya saat mengolah data informasi.

Evaluasi, Kritik dan Saran dari Pengguna

Untuk memastikan perkembangan aplikasi selalu berjalan baik, maka Anda perlu untuk sering-sering mendapatkan feedback dari pengguna. Proses ini juga dikenal dengan tahap evaluasi penggunaan aplikasi.

Tak dapat dipungkiri, kritik dan saran yang membangun dari pengguna merupakan kunci utama agar kekurangan aplikasi Anda bisa diperbaiki secara tepat sasaran serta dikembangkan menjadi versi yang lebih baik. Selain itu, pengguna juga biasanya merasa senang jika pendapat, keluhan dan masukan dari mereka dilibatkan untuk proses penyempurnaan aplikasi.

Jangan berkecil hati jika aplikasi masih memiliki banyak dikritik dan diberi masukan oleh pengguna. Justru ingatlah kembali bahwa aplikasi Anda dibuat untuk memudahkan permasalahan di masyarakat. Alhasil, proses pengembangan aplikasi Anda haruslah selalu berorientasi pada kepuasan dari para pengguna.

Untuk lebih memudahkan pengguna dalam menyampaikan aspirasi, sediakan ruang dan waktu-waktu khusus agar pengguna bisa menyampaikan feedback. Lebih baik, minta feedback secara kecil-kecilan secara praktis dan cepat agar tidak terlalu banyak menyita waktu konsumen. Sebagai contoh, Anda bisa memunculkan pop-up notification yang meminta pengguna untuk memberikan rating usai melaksanakan suatu pekerjaaan dengan aplikasi.

Data Privacy atau Keamanan Data

Pertimbangan terakhir dalam proses pembuatan aplikasi adalah data privacy atau keamanan data. Apakah aplikasi buatan Anda sudah memadai dari segi keamanan? Apakah tim kerja Anda sudah terampil dalam mengelola ancaman terkait keamanan data? Jika belum, apakah ada jasa bantuan eksternal yang bisa dimanfaatkan?

Saat ini, tak sedikit pernah terjadi kasus tentang aplikasi yang “kebobolan” diretas oleh hacker. Seperti di pertengahan tahun 2020, aplikasi e-commerce Tokopedia sukses diretas oleh hacker. Dari kasus tersebut, setidaknya ada 91 juta data pengguna Tokopedia yang berhasil dicuri oleh pihak tak bertanggung jawab.

Berkaca dari pengalaman tersebut, jangan sampai Anda ikut teledor dan tidak memerdulikan keamanan data-data pengguna serta aplikasi Anda. Pengguna akan otomatis berhenti menggunakan aplikasi Anda karena merasa dirugikan atas data-data mereka yang berhasil dicuri hacker.

Jadi, ingatlah selalu bahwa keamanan data pengguna dan aplikasi merupakan hal yang sangat penting. Pastikan bahwa aplikasi Anda telah menerapkan sejumlah langkah pengamanan data yang baik dan memadai. Tanpa langkah-langkah tersebut, para hacker dapat dengan leluasa memasuki sistem aplikasi Anda.

Demikianlah pembahasan artikel kali ini terkait hal-hal yang harus dipertimbangkan saat proses pembuatan aplikasi. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda yang sedang dalam proses menggarap aplikasi. Jangan lupa juga untuk menyebarkan informasi dan wawasan dalam artikel ini ke teman-teman Anda, ya! Have a nice day.

[jasa-pembuatan-aplikasi]


Jasa Pembuatan Aplikasi, Website dan Internet Marketing | PT APPKEY
PT APPKEY adalah perusahaan IT yang khusus membuat aplikasi Android, iOS dan mengembangkan sistem website. Kami juga memiliki pengetahuan dan wawasan dalam menjalankan pemasaran online sehingga diharapkan dapat membantu menyelesaikan permasalahan Anda.

Jasa Pembuatan Aplikasi

Jasa Pembuatan Website

Jasa Pembuatan Paket Aplikasi

Jasa Pembuatan Internet Marketing

Mau posting artikel iklan?

Yuk klik dan ikuti ketentuan layanan dari kami, dapatkan penawaran paket dengan harga terbaik!

Subscribe Sekarang

Dapatkan beragam informasi menarik tentang Website, Aplikasi, Desain, Video dan API langsung melalui email Anda. Subscribe sekarang dan terus belajar bersama kami!

Kategori

Blog Post Ranking 10

Contoh PHP Curl : 10 Hal Luar Biasa yang dapat Anda Kembangkan dengan Curl

Meningkatnya jumlah aplikasi yang pindah ke web telah membuat "HTTP Scripting" lebih sering diminta dan diinginkan. Untuk dapat secara...

Encoding Adalah : Proses Komunikasi Encoding dan Decoding

Jika kita dapat melihat percakapan antar komputer, mungkin akan terlihat seperti ini: "010110111011101011010010110". Bahasa ini disebut dengan biner, encoding...

Looping Adalah Algoritma Perulangan: Berikut Contohnya

Jika anda sudah mendalami atau sedang mendalami dunia pemrograman terdapat sebuah konsep yang dapat memudahkan anda dalam menyusun struktur...

Rekomendasi 7 Aplikasi Pembuat Animasi 3D Terbaik. Ayo Cek!

Apakah Anda bercita-cita untuk menjadi seorang animator profesional? Belajar membuat animasi kini sudah menjadi hal mudah yang bisa dilakukan...

Metadata Adalah? Fungsi dan Jenis-Jenis Metadata

Pernah mendengar istilah metadata? Mungkin, kita sering mendengar istilah metadata. Tetapi, banyak dari kita yang belum tahu arti dari metadata...

Cara Membuat Aplikasi di Playstore dengan Mudah

Membuat aplikasi di Playstore bisa Anda lakukan dengan mudah. Terdapat beberapa situs yang bisa membantu Anda untuk membuat aplikasi...

4 Cara Mengatasi Autentikasi Google Play Store dengan Cepat dan Mudah

Apakah Anda sedang mengalami masalah autentikasi Google Play Store? Permasalahan autentikasi Google Play Store adalah permasalahan umum sering dialami...

Ini Cara Mudah Membuat Redirect PHP | Seri Belajar PHP

Fungsi redirect PHP sangat banyak digunakan dalam kehidupan berwebsite alias mengelola website. Script redirect PHP banyak dipergunakan oleh user...

Cara Mudah Menambahkan Lokasi Alamat Bisnis Anda di Google Maps

Saat ingin hunting tempat makan atau tempat nongkrong terbaru, tak jarang beberapa dari Anda biasanya mendapatkan informasi terkini melalui...

Rekomendasi 10 Aplikasi Coding Android Terbaik

Ketersediaan aplikasi coding Android memang banyak dicari oleh orang-orang yang sedang atau akan memulai untuk membuat aplikasi android. Jika...

Bisnis

Online Service

Peluang Bisnis

Model Bisnis

Entrepreneurship

Uang

Ketrampilan

Outsourcing

Monetize

Pemasaran

SEO

Internet Marketing

Dasar Pemasaran

Strategi Pemasaran

Situs Web Analitik

Iklan

Teknologi

Teknologi Terbaru

AI

Komputer

Jaringan

Paling Sering dibaca
Mungkin Anda Menyukainya