Media Pengembangan Web & App | by APPKEY

Pembuatan AplikasiCross-platformPython vs Ruby untuk Coding Objek : Mana yang...

Python vs Ruby untuk Coding Objek : Mana yang Terbaik?

-

Last Updated on February 15, 2022 by

Saat belajar bahasa pemrograman, pastinya Anda akan menemukan banyak ragam nama bahasa pemrograman bukan? Bahasa pemrograman memang ada banyak sekali jenis dan kegunaannya, mulai dari Java, JavaScript, HTML, PHP, C, hingga Ruby dan Python. Di antara semua bahasa pemrograman tersebut, tahukah Anda bahwa bahasa pemrograman Python dan Ruby sering kali disandingkan?

Bahasa pemrograman Ruby vs Python sering menjadi topik perbincangan hangat di kalangan para programmer karena kedua bahasa ini mempunyai persamaan dan perbedaan yang tipis. Selain itu, Ruby dan Python sama-sama merupakan bahasa pemrograman yang berorientasi objek, sehingga sangat mudah untuk Anda mempelajari kedua bahasa pemrograman ini secara berkelanjutan. Bahkan halaman website resmi Ruby pun secara terbuka memberikan tutorial mempelajari Ruby dari Python.

Nah, agar tidak bingung saat mempelajari keduanya bersamaan, artikel berikut ini akan turut menjelaskan perbedaan serta persamaan Python dan Ruby secara mendetail. Yuk langsung kita mulai pembahasan Python vs Ruby di bawah ini!

Apa Itu Bahasa Pemrograman Ruby vs Python?

belajar-python-dan-ruby

Setiap bahasa pemrograman dikenal mempunyai metode penulisan dan orientasi objek yang berbeda. Namun dari segi ini saja, bahasa pemrograman Python dan Ruby sudah mempunyai satu persamaan besar, persamaan Python dan Ruby yang paling mencolok serta mudah diamati adalah sama-sama berorientasi pada objek (OOP). Selain itu, sintaksis Python dan Ruby sama-sama mirip mengikuti sintaksis bahasa Inggris biasa, sehingga sangat mudah untuk dipelajari programmer pemula.

Meski demikian, pengaplikasian bahasa Python dan Ruby berbeda. Python lebih banyak digunakan untuk aplikasi pengembangan web, machine learning, komputasi data sains, embedded systems, aplikasi-aplikasi pengolahan data ilmiah dan juga bahasa pemrograman yang bersifat akademis. Sementara Ruby masih digunakan untuk menembangkan website saja.

Artikel Terkait  Cara Membuat Survei Kepuasan Aplikasi Seluler

Untuk lebih memahami kedua bahasa pemrograman ini, mari kita simak sekilas informasi latar belakang tentang Python vs Ruby:

Tentang Python

Anda akan sering bersinggungan dengan Python saat mempelajari analisis data dengan menggunakan teknologi atau machine learning. Hal ini dikarenakan kegunaan Python yang lebih banyak ditujukan pada kepentingan-kepentingan saintis atau ilmiah. Ya, inilah keunikan utama Python jika dibandingkan dengan Ruby ataupun bahasa pemrograman lainnya.

Python dibuat oleh Guido van Rossum di tahun 1991 dan masih ramai digunakan sampai hari ini karena mudah untuk dipahami, dipelajari dan juga dioperasikan. Python adalah bahasa pemrograman berbasis objek (Object Orientiation Program / OOP) dan sengaja dibuat agar bisa digunakan semudah mungkin. Alhasil, Python pun dikenal dengan bahasa pemrograman tingkat tinggi. Dengan bahasa ini, Anda juga bisa melakukan pengubahan struktur coding bahkan ketika sedang menjalankan bahasa ini (runtime).

Python pun tidak bekerja memakai kompiler ia bekerja dengan sistem penerjemahan langsung untuk mengubah source code menjadi object code. Namun hal ini memiliki akibat sampingan yakni kinerja Python yang cukup lambat karena penerjemahan instruksi dilakukan per baris.

Ada banyak jenis data yang didukung oleh Python, seperti Tuple, Dictionary dan List. Python dikembangkan pada sebuah IDE khusus bernama Eclipse dan PyCharm yang sudah dilengkapi dengan pengaturan penyelesaian kode otomatis. Pemakaian Python dapat mudah digabung dengan MySQL dan Oracle database serta masih berorientasi mayoritas pada sistem OS Linux. Ada banyak perusahaan software yang memakai bahasa ini, seperti Instagram, YouTube dan Dropbox.

Tentang Ruby

Sekarang kita akan melihat bahasa pemrograman Ruby. Ruby muncul pada tahun 1995, 4 tahun setelah Python dan dibuat oleh Yukihiro Matsumoto. Berbeda dengan Python yang masih mayoritas beroperasi pada Linux, Ruby disupport oleh lebih banyak OS, mulai dari Windows, Linux, Mac, dan seterusnya.

Ruby diciptakan sebagai bahasa pemrograman berbasis objek dan lebih kuat lagi orientasinya dibandingkan pada Python. Sehingga, sangat mudah bagi developer untuk membuat aneka model struktur software yang kompleks dengan Ruby. Selain itu, Ruby juga bahasa yang reflektif, karena bisa memodifikasi struktur dan kinerjanya sendiri saat proses run.

Ruby tidak banyak memiliki aturan, sintaks dan penamaan yang rumit atau kompleks. Bahasa Ruby dapat dipahami baik oleh developer ataupun mesin, namun sayangnya sama seperti Python, proses kompilasi Ruby tidak dapat dilakukan dengan cepat. Tipe-tipe data pada Ruby contohnya hash dan array.

Sejauh ini, Ruby banyak digunakan untuk mengembangkan software. Ruby pun mempunyai aneka turunan bahasa pemrograman seperti Perl dan framework Ruby on Rails yang dapat dimanfaatkan untuk mengembangkan website.

Bagaimana, sudahkah Anda kini memahami latar belakang informasi Python vs Ruby? Selanjutnya, bagaimana dengan persamaan dan perbedaan Python vs Ruby? Mari lanjutkan scroll untuk mengetahui jawabannya!

Artikel Terkait  .NET MAUI, kembangkan aplikasi cross platform dengan .NET

Membandingkan Python vs Ruby: Persamaan dan Perbedaan

persamaan-dan-perbedaan-python-ruby

Tidak hanya bertarung untuk menjadi bahasa pemrograman berbasis objek yang lebih baik, nyatanya pun masih terdapat sejumlah persamaan Python vs Ruby. Poin-poin persamaan Python vs Ruby telah kami rangkum secara lengkap berikut ini:

Sama-Sama Bahasa Pemrograman Tingkat Tinggi

Python dan Ruby adalah sama-sama bahasa pemrograman tingkat tinggi dan multi-paradigma. Kedua bahasa ini mendukung paradigma orientasi objek yang reflektif, fungsional dan tidak ditafsirkan. Pun sintaksis kedua bahasa ini sama-sama simpel dan mudah dipahami, serta mirip dengan sintaksis bahasa manusia. Alhasil, Ruby dan Python sama-sama merupakan bahasa pemrograman tingkat tinggi.

Persamaan Kegunaan

Python dan Ruby sama-sama bisa digunakan untuk banyak platform OS seperti Linux, Mac, Windows, dan lain sebagainya. Kedua bahasa pemrograman ini pun tidak memerlukan kompiler, serta dapat dengan mudah diintegrasikan pada database Oracle, MySQL, DB2, dan sebagainya. Terakhir, Python vs Ruby sama-sama bisa dipakai untuk membuat multi-threading dan GUI (Graphical User Interfaces).

Bisa Membaca Dokumentasi Command Line

Ruby dan Python sama-sama bisa membaca dokumentasi pada command line. Di Ruby, Anda melakukan ini dengan ‘ri’. Sementara di Python, Anda memakai ‘pydoc’.

Akhiran Penulisan

Python dan Ruby tidak mempunyai akhiran dengan karakter khusus.

Tipe Objek

Kedua bahasa ini mempunyai objek yang strongly typed, dinamis, dan secara mendasar semua hal adalah objek. Termasuk variabel yang menjadi reference ke objek. Ruby dan Python juga sama-sama mempunyai fitur exception dan array memiliki fungsionalitas yang sama.

Bagaimana dengan perbedaan Python vs Ruby? Perbedaan kedua bahasa pemrograman ini adalah sebagai berikut:

Perbedaan Kegunaan Utama

Kegunaan utama Python dan Ruby tentunya berbeda. Python digunakan lebih banyak untuk proses pengolahan data ilmiah dan machine learning, sementara Ruby masih banyak dipakai untuk mengembangkan website dan aplikasi yang stabil.

Penulisan Program

Meski mirip, sistematika penulisan program Ruby dan Python berbeda. Semisal pada penulisan program penjumlahan 2 angka. Jika di Python Anda menuliskannya sebagai:

import sys a = sys.stdin.readline() b = sys.stdin.readline() c = int(a) + int(b) print c

Maka di Ruby, Anda menulis persamaan tersebut dengan lebih simpel yakni:

a = gets.to_i b = gets.to_i c = a + b puts c

Penulisan Data

Perbedaan juga terjadi pada penulisan data. Di Python, isi data string dibuat dalam bentuk string triple-quoted. Sementara di Ruby, Anda cukup memisah isi data memakai tanda petik 1 ( ‘ ) atau petik 2 ( “ ).

Artikel Terkait  Cara Membuat Aplikasi di Playstore dengan Mudah

Tipe Kelas

Python punya tipe kelas new style dan old style. Sedangkan Ruby hanya punya 1 jenis kelas saja.

Kemampuan Akses Atribut

Di Python, Anda bisa langsung mengakses atribut. Sementara pada Ruby, semua panggilan dilakukan dengan metode seperti attr_accessor, attr_reader dan attr_writer.

True, False dan None

Python memakai sistem true, false dan none. Sedangkan Ruby memiliki true, false dan nil. Saat dites logika true di Ruby, hanya sistem false dan nil saja yang dianggap false.

Demikianlah pembahasan kali ini tentang perbedaan dan persamaan bahasa pemrograman ruby vs python. Dari pembahasan di atas, sudahkah Anda menemukan hendak mempelajari bahasa pemrograman terbaik terlebih dahulu? Atau Anda akan mempelajari keduanya? Sekali lagi, tidak ada salahnya untuk mempelajari bahasa Python atau Ruby, terlebih mengingat kedua bahasa pemrograman ini mirip sehingga mudah dipelajari.

Semoga artikel edisi kali ini tentang perbedaan plus persamaan Python dan Ruby dapat menambah wawasan Anda, ya! Yuk cari tahu lebih banyak seputar serba-serbi bahasa pemrograman hanya dari artikel informatif dunia IT Appkey.id. Sampai jumpa di pembahasan seru selanjutnya!


Jasa Pembuatan Aplikasi, Website dan Internet Marketing | PT APPKEY
PT APPKEY adalah perusahaan IT yang khusus membuat aplikasi Android, iOS dan mengembangkan sistem website. Kami juga memiliki pengetahuan dan wawasan dalam menjalankan pemasaran online sehingga diharapkan dapat membantu menyelesaikan permasalahan Anda.

Jasa Pembuatan Aplikasi

Jasa Pembuatan Website

Jasa Pembuatan Paket Aplikasi

Jasa Pembuatan Internet Marketing

Mau posting artikel iklan?

Yuk klik dan ikuti ketentuan layanan dari kami, dapatkan penawaran paket dengan harga terbaik!

Subscribe Sekarang

Dapatkan beragam informasi menarik tentang Website, Aplikasi, Desain, Video dan API langsung melalui email Anda. Subscribe sekarang dan terus belajar bersama kami!

Kategori

Blog Post Ranking 10

Contoh PHP Curl : 10 Hal Luar Biasa yang dapat Anda Kembangkan dengan Curl

Meningkatnya jumlah aplikasi yang pindah ke web telah membuat "HTTP Scripting" lebih sering diminta dan diinginkan. Untuk dapat secara...

Encoding Adalah : Proses Komunikasi Encoding dan Decoding

Jika kita dapat melihat percakapan antar komputer, mungkin akan terlihat seperti ini: "010110111011101011010010110". Bahasa ini disebut dengan biner, encoding...

Looping Adalah Algoritma Perulangan: Berikut Contohnya

Jika anda sudah mendalami atau sedang mendalami dunia pemrograman terdapat sebuah konsep yang dapat memudahkan anda dalam menyusun struktur...

Rekomendasi 7 Aplikasi Pembuat Animasi 3D Terbaik. Ayo Cek!

Apakah Anda bercita-cita untuk menjadi seorang animator profesional? Belajar membuat animasi kini sudah menjadi hal mudah yang bisa dilakukan...

Metadata Adalah? Fungsi dan Jenis-Jenis Metadata

Pernah mendengar istilah metadata? Mungkin, kita sering mendengar istilah metadata. Tetapi, banyak dari kita yang belum tahu arti dari metadata...

Cara Membuat Aplikasi di Playstore dengan Mudah

Membuat aplikasi di Playstore bisa Anda lakukan dengan mudah. Terdapat beberapa situs yang bisa membantu Anda untuk membuat aplikasi...

4 Cara Mengatasi Autentikasi Google Play Store dengan Cepat dan Mudah

Apakah Anda sedang mengalami masalah autentikasi Google Play Store? Permasalahan autentikasi Google Play Store adalah permasalahan umum sering dialami...

Cara Mudah Menambahkan Lokasi Alamat Bisnis Anda di Google Maps

Saat ingin hunting tempat makan atau tempat nongkrong terbaru, tak jarang beberapa dari Anda biasanya mendapatkan informasi terkini melalui...

Rekomendasi 10 Aplikasi Coding Android Terbaik

Ketersediaan aplikasi coding Android memang banyak dicari oleh orang-orang yang sedang atau akan memulai untuk membuat aplikasi android. Jika...

7 Aplikasi Membuat Aplikasi Android Secara Offline

Aplikasi membuat aplikasi android saat ini banyak dicari penekun IT untuk membuat aplikasi Android secara offline tanpa harus menggunakan...

Bisnis

Online Service

Peluang Bisnis

Model Bisnis

Entrepreneurship

Uang

Ketrampilan

Outsourcing

Monetize

Pemasaran

SEO

Internet Marketing

Dasar Pemasaran

Strategi Pemasaran

Situs Web Analitik

Iklan

Teknologi

Teknologi Terbaru

AI

Komputer

Jaringan

Paling Sering dibaca
Mungkin Anda Menyukainya