Media Pengembangan Web & App | by APPKEY

Pembuatan AplikasiAplikasi GameGame Google: Dapat Dimainkan Gratis Saat Bosan Browsing

Game Google: Dapat Dimainkan Gratis Saat Bosan Browsing

-

Last Updated on August 21, 2023 by

Game google: Browsing internet adalah sebuah hal yang tidak dapat terpisahkan pada saat ini. Bagi pelajar, ketika kalian bingung mencari jawaban dan tidak menemukan jawaban di buku pelajaran, kalian pasti akan mencarinya di internet.

Bagi para pekerja kantoran yang lupa rumus excel pasti cara tercepat adalah mencari rumusnya di internet, atau ketika kalian kebingungan untuk menemukan cara menangkap ular di rumah, cara tercepat adalah browsing di internet. Hampir segala hal atas ketidaktahuan kalian pasti mencarinya terlebih dahulu di internet.

Namun ketika jaringan tidak ada atau sedang ada masalah, pasti kalian akan merasa bosan saat harus menunggu jaringan tersebut kembali normal kembali, atau ketika kalian bosan saat browsing internet karena tidak ada hal yang harus dikerjakan, cobalah untuk mencoba beberapa game google gratis yang mudah dan ada yang tanpa harus menggunakan jaringan internet. Penasaran apa saja google game tersebut? Yuk kita simak selengkapnya dibawah ini!

game google

Photo by Firmbee.com on Unsplash

Dinosaur Game

Nah untuk game satu ini pasti kalian sangat tidak asing dengan keberadaannya. Game ini selalu muncul ketika google chrome tidak mendapat jaringan internet atau dalam keadaan jaringan yang jelek. Ketika tidak mendapat jaringan, kalian akan mendapat keterangan “no internet” dan beberapa tips agar dapat memulihkannya.

Biasanya, diatas keterangan “no internet” akan ada gambar dinosaurus. Mungkin sekilas itu hanyalah hiasan biasa, namun jika di klik, kalian akan melihat dinosaurus tersebut di sepetak jalan dan ketika dipencet, dinosaurus tersebut akan mulai berjalan.

Cara memainkan game ini yaitu sebisa mungkin kalian harus menghindari kaktus yang selalu menghalangi jalan dinosaurus. Kalian cukup klik saja untuk membuat dinosaurus tersebut loncat dan menghindari kaktus.

Tic Tac Toe

Tic tac toe adalah sebuah permainan sederhana yang hanya menyusun x dan o agar dapat menyilang, horizontal atau vertical. Tic tac toe di google, lawan kita adalah komputer jadi jika kalian tidak konsentrasi, kalian akan kalah dengan mudah.

Kemenangan ditandai dengan berhasilnya kita untuk menyusun tiga x atau o baik itu menyilang, horizontal atau vertical (bisa ditarik garis lurus) Cukup mudah bukan?

Artikel Terkait  MMORPG Adalah : Bagaimana Game “Among Us” Bekerja?

Untuk mencari google game ini cukup mudah yaitu hanya perlu mengetik tic tac toe pada google.com atau google search.

game google

Photo by Kelly Sikkema on Unsplash

Minesweeper

Permainan ini hanya berupa kotak dengan banyak sel. Peraturan permainan ini sangat simple. Kalian harus bisa membuka semua kotak tanpa membuka atau menghindari sel yang berisi ranjau.

Yang menjadi menarik adalah kalian tidak dapat mengetahui dimana ranjau tersebut diletakkan karena letaknya selalu acak. Jadi kalian harus berhati-hati agar tidak membuka sel yang berisi ranjau.

Zerg Rush

Zerg rush adalah permainan di google yang dimana kalian harus menghancurkan bulatan yang memakan hasil pencarian kalian. Disarankan jika memainkan permainan ini, gunakan mouse karena bulatan-bulatan tersebut bergerak sangat cepat dan butuh beberapa klik agar bisa hilang.

Jika terlalu lama, bulatan-bulatan tersebut akan “memakan” semua hasil pencarian dan menjadikan layar putih tanpa tulisan.

2048

2048 adalah permainan yang menyuruh kita untuk mendapatkan ubin dengan angka terbesar yaitu 2048. Ubin terkecil diawali dengan angka 2 lalu gabungkan dengan angka yang sama sehingga jumlahnya semakin bertambah.

Untuk permainan ini kalian hanya cukup cari dengan keyword 2048 pada google.com atau google search.

Solitaire

Solitaire adalah permainan menyusun kartu. Jika kalian ingin memainkan permainan ini, kalian tidak perlu lagi untuk menginstal aplikasinya. Kalian dapat memainkan permainan ini dengan keyword solitaire pada pencarian google.

Pertama kali kalian membuka ini, kalian akan diberikan pilihan untuk memainkan permainan yang mudah atau yang sulit. Selanjutnya tinggal kalian letakkan susunan kartu mulai dari yang terbesar hinggal terkecil.

Coding Game

Seperti namanya, permainan ini diperuntukkan bagi kalian yang sudah mengenal codingan dasar. Tujuan dari game ini adalah untuk meningkatkan skill codingan para pemula. Semakin lama codingannya akan semakin sulit.

Bagi kalian yang tidak memiliki pengetahuan mengenai codingan, sepertinya tidak cocok untuk dimainkan.

Quick, Draw!

Seperti namanya, cara memainkan game ini adalah menggambar. Ketika kalian mengklik “start” kalian akan diberi petunjuk untuk menggambar sesuatu selama dua puluh detik. Seperti menggambar mobil polisi, kursi, gunting atau lainnya.

Total terdapat enam macam gambar yang harus kalian gambar dan diakhir akan dinilai apakah semua gambar kalian dapat teridentifikasi sesuai dengan perintah. Kalian tidak perlu untuk menggambar sebagus mungkin, usahakan gambar kalian dikenali.

Artikel Terkait  Yarn adalah: Package Manager Alternatif untuk Node.js

Kalian dapat membagikan hasil dari permainan ini pada facebook dan twitter. Permainan ini belum mendukung untuk berbagi melalui Instagram dan lainnya.

Magic Cat Academy

“Magic Cat Academy” adalah permainan yang dikembangkan oleh Google sebagai Google Doodle untuk perayaan Halloween pada tahun 2016. Dalam permainan ini kalian mengendalikan seekor kucing lucu yang harus melawan hantu dan makhluk supranatural lainnya dengan menggambar bentuk-bentuk tertentu untuk melepaskan sihir.

Permainan ini dimainkan dengan menggunakan mouse atau layar sentuh untuk menggambar bentuk-bentuk yang muncul di atas hantu-hantu untuk mengalahkannya dan melindungi Akademi Kucing Ajaib.

Saat kalian mengalahkan level demi level, permainan menjadi lebih menantang, memerlukan gambaran yang lebih cepat dan akurat untuk mengalahkan musuh-musuhnya. Ini adalah cara yang menyenangkan dan interaktif untuk merayakan Halloween dan memamerkan kemampuan sihir kalian!

Pulau Juara

Pulau Juara (Champion Island) adalah permainan daring yang dirilis oleh Google pada tahun 2021 sebagai bagian dari perayaan Olimpiade Tokyo 2020. Permainan ini adalah perpaduan antara permainan petualangan dan Olimpiade di mana pemain dapat menjelajahi pulau fiksi yang penuh dengan tantangan, karakter dan aktivitas olahraga.

Dalam permainan ini, pemain mengendalikan Lucky, seorang kucing pelaut yang harus mengalahkan tujuh Dewa Olahraga dalam berbagai kompetisi olahraga untuk menyelamatkan pulau. Setiap kompetisi mewakili cabang olahraga Olimpiade dan menawarkan berbagai tantangan unik.

Pulau Juara adalah contoh permainan interaktif yang dikembangkan oleh Google sebagai bagian dari upaya untuk merayakan semangat Olimpiade dan menghadirkan pengalaman yang unik bagi pengguna.

Breakout

Breakout adalah permainan klasik yang diciptakan oleh Atari pada tahun 1976. Dalam permainan ini, pemain mengendalikan sebuah paddle horizontal yang dapat digerakkan ke kanan dan kiri di bagian bawah layar. Tujuan utama permainan adalah menghancurkan semua blok yang ada di bagian atas layar dengan menggunakan bola yang memantul antara paddle dan blok-blok tersebut.

Versi Google dari permainan Breakout adalah salah satu dari sekian banyak “Easter egg” atau fitur tersembunyi yang Google masukkan dalam hasil pencarian atau produk mereka. Pengguna dapat mengakses permainan ini dengan mencari kata “atari breakout” dalam Google Images.

Setelah mencari kata tersebut, tampilan hasil pencarian akan berubah menjadi permainan Breakout dan pemain dapat menggerakkan paddle untuk mengarahkan bola dan menghancurkan blok-blok. Ini adalah cara yang kreatif dan menyenangkan bagi Google untuk merayakan permainan klasik dan memberikan pengalaman tambahan kepada penggunanya.

Artikel Terkait  Langkah-Langkah Pengembangan Game dengan Cocos2D-X di Smartpone

Kesimpulan

Browsing internet telah menjadi hal yang tidak terpisahkan dalam kehidupan kita saat ini. Untuk mencari informasi, mencari hiburan, atau melepaskan kebosanan, kita sering kali berbalik kepada internet. Namun, ketika jaringan tidak tersedia atau kita bosan dengan aktivitas browsing, Google telah menyediakan beberapa permainan gratis yang dapat dinikmati dengan tanpa atau perlu koneksi internet.

Beberapa permainan ini termasuk Dinosaur Game yang muncul saat koneksi internet tidak tersedia, Tic Tac Toe, Minesweeper, Zerg Rush, 2048, Solitaire, Coding Game (untuk mereka yang sudah mengenal coding), Quick, Draw!, Magic Cat Academy, Pulau Juara dan Breakout.

Dalam Dinosaur Game, kita mengendalikan dinosaurus untuk menghindari kaktus. Tic Tac Toe adalah permainan sederhana di mana kita bersaing melawan komputer. Minesweeper menguji kemampuan kita untuk menghindari ranjau dalam kotak-kotak. Zerg Rush membutuhkan ketepatan untuk menghancurkan bulatan-bulatan yang memakan hasil pencarian kita. 2048 adalah permainan yang menantang kita untuk menggabungkan angka hingga mencapai 2048.

Solitaire adalah permainan menyusun kartu yang dapat dimainkan langsung melalui pencarian Google. Coding Game adalah permainan untuk mengasah skill coding. Quick, Draw! meminta kita menggambar objek dalam waktu singkat.

Magic Cat Academy adalah permainan di mana kita melawan hantu dengan menggambar bentuk sihir. Pulau Juara adalah permainan petualangan yang menggabungkan elemen Olimpiade dan Breakout adalah permainan yang mengharuskan kita untuk menghacurkan balok.

Dengan adanya permainan-permainan ini, Google menghadirkan pengalaman yang menyenangkan dan interaktif kepada penggunanya. Baik untuk mengisi waktu luang atau hanya bersenang-senang, permainan-permainan ini memberikan variasi yang menarik dalam pengalaman internet kita. Jadi, jika koneksi internet terputus atau kita mencari hiburan sederhana, permainan-permainan Google ini dapat menjadi pilihan yang menarik.

Bagaimana dengan informasi diatas? Menarik bukan? Ikuti WEBAPP untuk terus dapatkan update artikel menarik mengenai pengembangan aplikasi dan juga web! Klik https://appkey.id/ agar tak ketinggalan seluruh artikel terbaru dan menarik mengenai teknologi serta pengembangan aplikasi setiap hari! Sampai jumpa lagi!


Jasa Pembuatan Aplikasi, Website dan Internet Marketing | PT APPKEY
PT APPKEY adalah perusahaan IT yang khusus membuat aplikasi Android, iOS dan mengembangkan sistem website. Kami juga memiliki pengetahuan dan wawasan dalam menjalankan pemasaran online sehingga diharapkan dapat membantu menyelesaikan permasalahan Anda.

Jasa Pembuatan Aplikasi

Jasa Pembuatan Website

Jasa Pembuatan Paket Aplikasi

Jasa Pembuatan Internet Marketing

Mau posting artikel iklan?

Yuk klik dan ikuti ketentuan layanan dari kami, dapatkan penawaran paket dengan harga terbaik!

Subscribe Sekarang

Dapatkan beragam informasi menarik tentang Website, Aplikasi, Desain, Video dan API langsung melalui email Anda. Subscribe sekarang dan terus belajar bersama kami!

Kategori

Blog Post Ranking 10

Contoh PHP Curl : 10 Hal Luar Biasa yang dapat Anda Kembangkan dengan Curl

Meningkatnya jumlah aplikasi yang pindah ke web telah membuat "HTTP Scripting" lebih sering diminta dan diinginkan. Untuk dapat secara...

Encoding Adalah : Proses Komunikasi Encoding dan Decoding

Jika kita dapat melihat percakapan antar komputer, mungkin akan terlihat seperti ini: "010110111011101011010010110". Bahasa ini disebut dengan biner, encoding...

Looping Adalah Algoritma Perulangan: Berikut Contohnya

Jika anda sudah mendalami atau sedang mendalami dunia pemrograman terdapat sebuah konsep yang dapat memudahkan anda dalam menyusun struktur...

Rekomendasi 7 Aplikasi Pembuat Animasi 3D Terbaik. Ayo Cek!

Apakah Anda bercita-cita untuk menjadi seorang animator profesional? Belajar membuat animasi kini sudah menjadi hal mudah yang bisa dilakukan...

Metadata Adalah? Fungsi dan Jenis-Jenis Metadata

Pernah mendengar istilah metadata? Mungkin, kita sering mendengar istilah metadata. Tetapi, banyak dari kita yang belum tahu arti dari metadata...

Cara Membuat Aplikasi di Playstore dengan Mudah

Membuat aplikasi di Playstore bisa Anda lakukan dengan mudah. Terdapat beberapa situs yang bisa membantu Anda untuk membuat aplikasi...

4 Cara Mengatasi Autentikasi Google Play Store dengan Cepat dan Mudah

Apakah Anda sedang mengalami masalah autentikasi Google Play Store? Permasalahan autentikasi Google Play Store adalah permasalahan umum sering dialami...

Ini Cara Mudah Membuat Redirect PHP | Seri Belajar PHP

Fungsi redirect PHP sangat banyak digunakan dalam kehidupan berwebsite alias mengelola website. Script redirect PHP banyak dipergunakan oleh user...

Cara Mudah Menambahkan Lokasi Alamat Bisnis Anda di Google Maps

Saat ingin hunting tempat makan atau tempat nongkrong terbaru, tak jarang beberapa dari Anda biasanya mendapatkan informasi terkini melalui...

Rekomendasi 10 Aplikasi Coding Android Terbaik

Ketersediaan aplikasi coding Android memang banyak dicari oleh orang-orang yang sedang atau akan memulai untuk membuat aplikasi android. Jika...

Bisnis

Online Service

Peluang Bisnis

Model Bisnis

Entrepreneurship

Uang

Ketrampilan

Outsourcing

Monetize

Pemasaran

SEO

Internet Marketing

Dasar Pemasaran

Strategi Pemasaran

Situs Web Analitik

Iklan

Teknologi

Teknologi Terbaru

AI

Komputer

Jaringan

Paling Sering dibaca
Mungkin Anda Menyukainya